Pada hari ini, Selasa 2 Oktober 2023., Murid-murid kelas XI fase F melaksanakan kegiatan Gelar Karya yang bertemakan “Kearifan Lokal”. Gelar karya tersebut merupakan puncak dari kegiatan P5 (Projek Penguatan Profil Pelajar Pancasila). Dalam serangkaian acara Gelar karya, murid-murid menyuguhkan karya vidio tentang kearifan lokal yang disesuaikan dengan Islam sebagai agama yang kita anut. Mulai dari budaya mitoni, ruwatan, sadranan, padusan, dan lain sebagainya. Tidak hanya dikenalkan sebagai budaya lokal Jawa tetapi kita hubungkan dengan agama kita. Selama tradisi tidak bertentangan dengan syariat maka tidak mengapa. Totalitas murid-murid fase F dalam pembuatan projek video kearifan lokal patut mendapatkan apresiasi. Semoga menjadi pengalaman yang berkesan buat murid-murid. Terima kasih kepada semua pihak yang telah membantu jalannya kegiatan ini.