SMA Islam Al Azhar 7 Solo Baru

Pada akhir tahun pelajaran 2023/2024, SMA Al Azhar 7 Sukoharjo mengadakan kegiatan jeda semester. Kegiatan ini dilaksanakan selama 3 hari dimulai pada Hari Rabu tanggal 12 Juni 2024 hingga Hari Jum’at tanggal 14 Juni 2024. Tujuan kegiatan ini adalah sebagai kegiatan kreativitas dan juga penutup akhir tahun ajaran 2023/2024. Namun ada yang berbeda pada akhir tahun pelajaran 2023/2024 ini yaitu dibuka dengan sebuah pentas seni dengan nama EKSTASDAY. EKSTASDAY adalah singkatan dari Ekstrakurikuler Tampilan Seni Day. Kegiatan ini adalah bentuk lain dari pentas seni yang dilaksanakan sebagai kegiatan yang istimewa bagi murid akhir tahun ajaran 2023/2024. EKSTASDAY juga difungsikan sebagai kegiatan untuk membuka classmeeting akhir tahun ajaran 2023/2024.

Pentas seni ini terdiri dari beberapa spot kegiatan, diantaranya adalah tampilan-tampilan bakat yang menakjubkan dari murid SMA Al Azhar 7 Sukoharjo. Selain itu terdapat pula spot lain yang menarik perhatian, seperti galeri seni berisi karya-karya para murid. Adapula market day yang bertujuan melatih jiwa wirausaha para murid dengan berjualan makanan dan minuman. Tak kalah menarik, terdapat pula spot photobooth yang memfasilitasi para warga sekolah agar dapat mengambil memori yang dapat disimpan sebagai kenang-kenangan. Dalam kegiatan EKSTASDAY terdapat sisipan kegiatan menarik lainnya yang pertama kali diadakan di SMA Al Azhar 7 Sukoharjo yakni kegiatan Islamic Reenactment. Islamic Reenactment sekilas mirip kegiatan fashion show biasa, namun terdapat keunikan lainnya yakni dibacakannya sebuah narasi terkait tokoh yang diperagakan. Islamic Reenactment yang diadakan mengangkat tema sahabat nabi, sehingga para warga sekolah dapat belajar sirah nabawiyah dari kegiatan ini.

Di hari ke-2 dan 3, SMA Al Azhar 7 Sukoharjo juga mengadakan classmeting. Terdapat 3 cabang lomba pada kegiatan classmeeting ini, yakni futsal, bola beracun, dan mini games. Berbeda dengan futsal dan bola beracun, mini games memiliki sistem penilaian berupa poin. Jadi, didalam mini games dijabarkan lagi menjadi 3 permainan berupa musical chair, catur, serta gaya berantai. Setiap cabang lomba minigames wajib diikuti sehingga di akhir akan menghasilkan poin yang dijumlah untuk melihat perolehan poin tertinggi pada cabang mini games. Kegiatan classmeeting bertujuan melatih ketangkasan dan kreatifitas murid kelas 10 dan 11. Al Azhar jaya!

Kirim
Assalamualaikum Bapak/Ibu, mohon informasi lebih lanjut tentang pendaftaran murid baru. Terima kasih