SMA Islam Al Azhar 7 Solo Baru

Pada hari Selasa, 18 Februari 2025, SMA Islam Al Azhar 7 Sukoharjo menyelenggarakan kegiatan Projek Penguatan Profil Pelajar Pancasila (P5) bagi murid kelas 11 Fase F dengan tema “Bhinneka Tunggal Ika”. Acara ini dilaksanakan di Gedung Wayang Orang Sriwedari, Surakarta, dan dihadiri oleh seluruh murid kelas 10 dan 12, serta para wali murid kelas 11. Turut hadir dalam kegiatan ini Bapak Amin Muslih, M.Pd., selaku Pengawas Cabang Dinas Pendidikan Wilayah 7, yang memberikan apresiasi atas terselenggaranya acara ini.

Dengan mengusung tema “Bhinneka Tunggal Ika”, kegiatan ini bertujuan untuk menanamkan nilai-nilai keberagaman, toleransi, dan persatuan dalam diri para murid. Berbagai penampilan budaya dari berbagai daerah di Indonesia ditampilkan dengan penuh semangat oleh murid kelas 11. Mulai dari pertunjukan tari tradisional, musik daerah, hingga drama yang menggambarkan pentingnya menjaga persatuan di tengah keberagaman.

Suasana Gedung Wayang Orang Sriwedari semakin meriah dengan antusiasme para peserta dan tamu undangan yang menyaksikan setiap pertunjukan dengan penuh apresiasi. Para murid menampilkan karya mereka dengan penuh percaya diri, menunjukkan bahwa generasi muda mampu menjadi penjaga budaya dan nilai-nilai kebangsaan.

Dalam sambutannya, Bapak Amin Muslih, M.Pd., menyampaikan bahwa kegiatan seperti ini sangat penting dalam membentuk karakter murid yang berjiwa Pancasila. Beliau berharap agar semangat Bhinneka Tunggal Ika tidak hanya berhenti di panggung pertunjukan, tetapi juga diterapkan dalam kehidupan sehari-hari oleh para murid.

Acara P5 ini menjadi bukti bahwa keberagaman budaya di Indonesia bukanlah pemisah, melainkan kekayaan yang harus dijaga dan diwariskan. Dengan terselenggaranya kegiatan ini, diharapkan para murid semakin memahami dan menghargai makna persatuan dalam keberagaman, serta menjadi generasi yang mampu membawa nilai-nilai kebangsaan ke masa depan.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Kirim
Assalamualaikum Bapak/Ibu, mohon informasi lebih lanjut tentang pendaftaran murid baru. Terima kasih