Pada Senin, 19 Mei 2025, SMA Islam Al Azhar 7 Sukoharjo menerima kunjungan dari Pengawas Pendidikan Dirdikdasmen YPI Al Azhar, Bapak Drs. Ruli Rusafni, M.Pd. Kunjungan ini merupakan bagian dari pengawasan tahunan untuk menjamin mutu pendidikan. Kegiatan meliputi supervisi kelas, pengecekan dokumen administrasi dan rapor, pembinaan guru dan karyawan, serta motivasi bagi murid.
Dalam pembinaan, Bapak Drs. Ruli Rusafni, M.Pd penekanan penerapan Deep Learning , yaitu strategi pembelajaran yang menumbuhkan pemahaman mendalam, berpikir kritis, dan kreativitas. Guru terdorong untuk merancang aktivitas yang menantang, kontekstual, serta kolaboratif, termasuk pemanfaatan teknologi dan asesmen autentik. Pendekatan ini diharapkan dapat meningkatkan kualitas pembelajaran dan mendukung visi Al Azhar dalam mencetak generasi unggul dan berkarakter.